Oleh karena itu, di artikel ini akan di berikan tips - tips bagaimana untuk mengecilkan perut pada wanita. Mudah-mudahan dengan keberadaan tulisan ini dapat membantu mengatasi permasalahan yang tengah anda hadapi.
DIbawah ini ada beberapa tips untuk mengecilkan perut yang didapatkan dari berbagai sumber. Dan adapun tips cara mengecilkan perut ini akan dibagi menjadi 7 cara, diantaranya adalah:
1. Makan dengan lambat
Sebisa mungkin untuk menghindari makan dengan cepat, karena ada gas dalam usus yang tertahan tidak bisa keluar apabila anda memasukkan makanan dengan cepat sehingga menyebabkan mengelembungnya perut. Ketika makan, duduklah, dan kunyah makanan dengan perlahan - lahan. Sebab, makanan yang tidak di kunyah dengan baik, maka akan ada bagian - bagian kecil yang suli di cerna dan itu bisa menghasilkan gas penyebab dari penggelembungan.
2. Memperbanyak Konsumsi Serat
Serat adalah elemen yang penting dalam menurunkan berat badan, konsumsilah serat yang memiliki kandungan air yang tinggi seperti buah - buahan karena bisa membantu mencegah penggelembungan.
3. Berusaha Sebaik Mungkin Menghindari Sembelit
Sebisa mungkin menghindari sembelit yaitu jarang buang air besar, atau hanya buang air besar seminggu sekali. Jika tidak, perut bisa bertambah besar. Untuk mengatasi masalah sembelit, anda bisa mengkonsumsi banyak serat, seperti buah - buahan dan sayuran karena merangsang isi perut.
4. Awasi pengobatan
Perut yang mengembang adalah efek samping dari konsumsi obat. Obat - obatan seperti aspirin dan kontrasepsi biasanya memberikan efek samping berupa menggembungnya perut dan memicu sembelit.
5. Mengurangi konsumsi garam
Garam bisa mempertinggi kadar garam dalam tubuh kita, kadar sodium yang tinggi bisa membuat mekanisme dalam tubuh kita melambat. Oleh karena itu, perut terasa penuh dan menggelembung.
6. Minum Air Putih
Jika kepenuhan perut disebabkan oleh penyimpanan air, Anda sebenarnya dapat mengurangi masalah tersebut dengan minum air lebih banyak. Hal ini akan mencairkan konsentrasi sodium dalam tubuh sehingga meningkatkan jumlah air yang keluar dari sistem. Air putih juga membantu empedu agar lebih efektif dalam mengeluarkan zat beracun dalam tubuh. Jangan merubah konsumsi air saat diet karena banyak bahan yang sulit dicerna dan dapat menyebabkan perut menggelembung.
7. Berolahraga
Olahraga memang salah satu cara yang wajib ditempuh untuk menghilangkan si perut buncit. Cairan yang menjadi penyebab dari membuncit nya perut bisa anda keluarkan dengan berolahraga, karena olahraga memaksa cairan ini keluar dan menjadi keringat dan juga urine. Disarankan untuk melakukan olahraga aeorobik.
Itulah 7 tips yang bisa anda gunakan untuk mengecilkan perut yang buncit dan bisa anda praktekan maupun di bagi ke orang lain. Baiklah, sampai disini dulu, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
Seperti yang saya janjikan, saya ingin membagi sebuah panduan dasar untuk menurunkan berat badan dan panduan ini sangat baik untuk di baca. Bahkan saya mewajibkan kepada anda untuk membacanya bila anda serius ingin menurunkan berat badan. Semua berawal dari sini, keberhasilan anda berasal pondasi dasar yang harus anda bentuk. Dan Pondasi dasar terbaik ada di buku elektronik ini. Itulah kenapa penulis dari buku ini berhasil menurunkan berat nya hingga 30kg. Semoga bermanfaat.. |
0 comments:
Post a Comment